INDONESIARAYA.CO.ID – Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad meminta seluruh kader untuk tidak reaktif atas serangan yang ditujukan terhadap Prabowo Subianto menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Kepada kader Gerindra di mana pun saudara berada, akhir-akhir ini semakin masif serangan-serangan terhadap Pak Prabowo.”
“Serangan-serangan tersebut menandakan bahwa ada pihak-pihak yang takut, ada pihak-pihak yang khawatir bahwa Pak Prabowo akan menjadi juara pada Pilpres 2024,” kata Dasco dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Sabtu 6 Mei 2023.
Baca artikel menarik lainnya di sini: Publik Nilai Prabowo Subianto Jadi Negarawan Paling Layak untuk Gantikan Presiden Jokowi
Baca Juga:
Presiden Prabowo Subianto Sebut Tidak Ada Kemakmuran Tanpa Pemerintah yang Bersih dan Adil
Perwakilan Kerajaan Inggris Sambut Presiden Prabowo Subianto Saat Tiba di London
Presiden Prabowo Subianto Ingatkan Jangan Sampai Subsidi Dinikmati Orang Kaya, Harus Tepat Sasaran
Menurut Dasco, dewasa ini Prabowo Subianto kian kerap mendapat serangan.
Serangan itu, di antaranya mengenai dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) dan sisi personal Prabowo.
Dasco menilai serangan tersebut selalu dilontarkan setiap pilpres.
Untuk itu, dia mengimbau masyarakat serta kader Gerindra agar tidak menghiraukan dan tidak terpengaruh akan serangan tersebut.
Baca Juga:
NasDem Tanggapi Bahlil Lahadalia Sebut Posisi Ketua MPR Hasil Pertukaran dengan Jumlah Menteri
Copot Pejabat yang Tak Kerja Keras daripada Bikin Susah, Ini Pengasab Prabowo kepada Para Menteri
“Oleh karena itu, saya instruksikan kepada kader-kader di seluruh Indonesia untuk tidak reaktif, untuk tidak membalas apalagi membabi-buta secara brutal.”
“Marilah kita yakinkan rakyat, marilah kita mendekat kepada rakyat dan jangan hiraukan serangan-serangan yang menurut kita tidak bermanfaat,” kata dia.
Dasco meminta kepada kader Gerindra untuk tidak terpecah dan fokus menjalankan tugas menuju Pilpres 2024.
“Sekali lagi, mari kita jemput kemenangan yang sebentar lagi datang. Mari kita tuntaskan perjuangan kita, tuntaskan perjuangan 2024,” kata Dasco.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Subianto Umumkan Daftar Lengkap Kabinet Merah Putih, Menteri dan Pimpinan Lembaga
Antar Jokowi ke Bandara Halim Perdana Kusuma, Presiden Prabowo Doakan yang Terbaik ke Depannya
Tanggapan Jokowi Soal Sejumlah Menterinya Ditunjuk Kembali oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto